Pengaruh Time Budget Pressure dan Independensi Auditor terhadap Kualitas Audit / Philips Sandel / 37120298 / Pembimbing : Hanif Ismail

Sandel, Philips (2016) Pengaruh Time Budget Pressure dan Independensi Auditor terhadap Kualitas Audit / Philips Sandel / 37120298 / Pembimbing : Hanif Ismail. Institut Bisnis dan Informatika Kwik Kian Gie, Jakarta.

[img] Text
HALAMAN JUDUL.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text
Bab I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (437kB)
[img] Text
BAB II KAJIAN PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (643kB)
[img] Text
BAB III METODE PENELITIAN.pdf - Published Version

Download (534kB)
[img] Text
BAB IV HASIL ANALISIS DAN PEMBAHASAN (CLOSED).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (648kB)
[img] Text
BAB V SIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (344kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (427kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf - Published Version

Download (859kB)
[img] Text
PERNYATAAN ORIGINALITAS.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (432kB)
[img] Text
RESUME.pdf - Published Version

Download (857kB)

Abstract

Kualitas audit merupakan tingkat kesempurnaan laporan audit yang berisikan temuan-temuan tindak kecurangan. Para pengguna laporan keuangan mempercayakan akuntan publik sebagai pihak ketiga yang independen dalam memeriksa kewajaran suatu laporan keuangan. Berdasarkan hal tersebut maka akuntan publik memiliki kewajiban menjaga kualitas audit yang dihasilkan. Terlebih dengan adanya kasus keuangan yang menimpa perusahaan yang ikut melibatkan akuntan publik. Hal ini membuat akuntan publik harus memperlihatkan kualitas audit yang dihasilkannya. Karena dalam kualitas audit yang baik akan dihasilkan laporan hasil audit yang mampu menyajikan temuan dan melaporkan dengan kondisi keuangan klien yang sesungguhnya. Faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas audit diantaranya adalah time budget pressure dan independensi auditor. Penelitian ini menggunakan teori kurva U terbalik. Teori ini menjelaskan semakin tinggi tekanan yang didapatkan oleh karyawan akan menurunkan kinerjanya, begitu juga jika tekanan yang didapatkan oleh karyawan terlalu rendah maka kinerjanya juga akan menurun. Time budget pressure atau tekanan anggaran waktu adalah tekanan yang diterima auditor dalam proses audit karena terbatasnya biaya yang dikeluarkan. Selain itu tingkat independensi auditor juga menentukan tingkat kualitas yang dihasilkan auditor. Auditor yang independen akan bekerja tanpa memihak siapapun akan menghasilkan hasil audit yang dapat dijadikan dasar pengambilan keputusan bagi para pihak-pihak yang memiliki kepentingan. Penelitian ini dilakukan untuk memberikan bukti mengenai pengaruh time budget pressure dan independensi auditor terhadap kualitas audit. Sampel dalam penelitian ini adalah auditor yang bekerja di kantor akuntan publik di Jakarta. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah non-probability sampling dengan menggunakan metode purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis kuantitatif yang dilakukan dengan analisis regresi linier berganda dengan SPSS Ver. 20.0. Setelah menguji data penelitian, didapatkan hasil bahwa time budget pressure memiliki pengaruh negatif terhadap kualitas audit. Sedangkan independensi auditor memiliki pengaruh positif terhadap kualitas audit. Hal tersebut terlihat dari tingkat signifikansi time budget pressure dan independensi auditor yang berada dibawah 5%. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa terdapat cukup bukti bahwa time budget pressure berpengaruh negatif terhadap kualitas audit dan terdapat cukup bukti bahwa independensi auditor berpengaruh positif terhadap kualitas audit.

Item Type: Other
Uncontrolled Keywords: Auditing; Laporan Keuangan; Anggaran
Subjects: H Social Sciences > HH Accounting (General) > Auditing
H Social Sciences > HG Finance > Financial Management > Budgeting
H Social Sciences > HH Accounting (General) > Proffesional Accounting
H Social Sciences > HH Accounting (General) > Performance Audit
Depositing User: mahmud moed mahmud
Date Deposited: 11 Oct 2021 01:23
Last Modified: 11 Oct 2021 01:23
URI: http://eprints.kwikkiangie.ac.id/id/eprint/2285

Actions (login required)

View Item View Item