Pengaruh Pertumbuhan Perusahaan, Leverage, Likuiditas, Kebijakan Dividen, dan Profitabilitas terhadap Nilai Perusahaan pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Dasar dan Kimia yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2020 / Luis Gunawan / 30189096 / Pembimbing : Sugi Suhartono

Gunawan, Luis (2022) Pengaruh Pertumbuhan Perusahaan, Leverage, Likuiditas, Kebijakan Dividen, dan Profitabilitas terhadap Nilai Perusahaan pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Dasar dan Kimia yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2020 / Luis Gunawan / 30189096 / Pembimbing : Sugi Suhartono. Institut Bisnis dan Informatika Kwik Kian Gie, Jakarta.

[img] Text
HALAMAN JUDUL.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text
Bab I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (984kB)
[img] Text
BAB II KAJIAN PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text
BAB III METODE PENELITIAN.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text
BAB IV HASIL ANALISIS DAN PEMBAHASAN (CLOSED).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V SIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (912kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (820kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text
PERNYATAAN ORIGINALITAS.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (604kB)
[img] Text
RESUME.pdf - Published Version

Download (778kB)

Abstract

Nilai perusahaan yang merupakan cerminan dari kinerja keuangan perusahaan sangatlah penting. Nilai perusahaan di pandang investor sebagai tingkat keberhasilan manajemen perusahaan dalam menggunakan sumber daya perusahaan, nilai perusahaan sering juga dihubungkan dengan harga saham. Investor akan memilih untuk berinvestasi pada perusahaan dengan nilai perusahaan yang maksimal karena nilai perusahaan yang maksimal dapat memberikan kemakmuran bagi pemegang saham melalui peningkatan harga saham. Nilai perusahaan dapat dipengaruh oleh berbagai faktor-faktor yang dapat menyebabkan nilai perusahaan menjadi semakin meningkat atau menurun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pertumbuhan perusahaan, leverage, likuiditas, kebijakan dividen, dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan pada perusahaan manufaktur sektor industri dasar dan kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2020. Penelitian ini didasari oleh teori sinyal (signalling theory). Teori sinyal menjelaskan bahwa perusahaan akan memberikan sinyal melalui laporan keuangan kepada pemegang saham agar tidak terjadi asimetri informasi. Sinyal yang diberikan merupakan gambaran dari kinerja perusahaan. Sinyal yang diberikan perusahaan juga dapat berupa sinyal positif maupun negatif. Tergantung bagaimana penerima sinyal menangkap sinyal yang diberikan. Populasi dalam penelitian ini merupakan seluruh perusahaan manufaktur sektor industri dasar dan kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2018-2020. Penelitian ini menggunakan 51 sampel perusahaan manufaktur sektor industri dasar dan kimia yang tedaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2018-2020. Pengujian yang dilakukan adalah uji kesamaan koefisien untuk mengetahui apakah pooling data dapat dilakukan, analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik, uji kelayakan model, uji signifikansi parameter individual, regresi linear berganda, uji koefisien determinasi. Dalam penelitian, uji pooling dan asumsi klasik telah memenuhi kriteria sehingga dinyatakan lolos uji. Selain itu, Uji F menunjukkan nilai sig 0,000 < 0,05 yang berarti model penelitian layak digunakan. Hasil uji t menunjukkan variabel pertumbuhan perusahaan dengan nilai sig 0,425, kebijakan dividen dengan nilai sig 0,078 pada α=5% tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Variabel leverage dengan nilai sig 0,015, likuiditas dengan nilai sig 0,000, profitabilitas dengan nilai sig 0,000, menunjukkan berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Berdasarkan hasil uji yang telah dilakukan maka dapat diperoleh kesimpulan bahwa terdapat cukup bukti profitabilitas memiliki pengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Terdapat cukup bukti leverage memiliki pengaruh negatif terhadap nilai perusahaan. Pertumbuhan perusahaan, likuiditas, kebijakan dividen tidak terdapat cukup bukti berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan.

Item Type: Other
Uncontrolled Keywords: Nilai Perusahaan; Kinerja Keuangan; Pertumbuhan Perusahaan; Leverage; Likuiditas; Kebijakan Dividen; Profitabilitas; Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Dasar dan Kimia; Bursa Efek Indonesia; Periode 2018-2020
Subjects: H Social Sciences > HH Accounting (General) > Auditing
H Social Sciences > HH Accounting (General) > Financial Accounting
H Social Sciences > HH Accounting (General) > Proffesional Accounting
H Social Sciences > HH Accounting (General) > Performance Audit
Depositing User: mahmud moed mahmud
Date Deposited: 20 Jan 2023 08:57
Last Modified: 20 Jan 2023 08:57
URI: http://eprints.kwikkiangie.ac.id/id/eprint/4056

Actions (login required)

View Item View Item