Pengaruh Pemanfaatan Tax Haven, Intensitas Aset Tak Berwujud, Mekanisme Bonus, Effective Tax Rate, dan Ukuran Perusahaan terhadap Potensi Income Shifting Perusahaan LQ45 Periode 2020–2022 / Jennifer Angellina Wijaya / 35200227 / Pembimbing: Amelia Sandra

Wijaya, Jennifer Angellina (2024) Pengaruh Pemanfaatan Tax Haven, Intensitas Aset Tak Berwujud, Mekanisme Bonus, Effective Tax Rate, dan Ukuran Perusahaan terhadap Potensi Income Shifting Perusahaan LQ45 Periode 2020–2022 / Jennifer Angellina Wijaya / 35200227 / Pembimbing: Amelia Sandra. Institut Bisnis dan Informatika Kwik Kian Gie, Jakarta.

[img] Text
HALAMAN JUDUL.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text
Bab I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (686kB)
[img] Text
BAB II KAJIAN PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text
BAB III METODE PENELITIAN.pdf - Published Version

Download (843kB)
[img] Text
BAB IV HASIL ANALISIS DAN PEMBAHASAN (CLOSED).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (910kB)
[img] Text
BAB V SIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (522kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (808kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (949kB)
[img] Text
PERNYATAAN ORIGINALITAS.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (584kB)
[img] Text
RESUME.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Setiap aspek yang berkembang dalam kehidupan memperlihatkan adanya kecenderungan meningkatnya hubungan antar negara sehingga tidak ada lagi batas yang dikenal dengan istilah The Borderless World. Namun, hal ini dapat menimbulkan celah bagi wajib pajak di sebuah Negara untuk menghindari pajak melalui income shifting. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah variabel pemanfaatan negara Tax Haven, intensitas aset tak berwujud, mekanisme bonus, Effective Tax Rate, dan ukuran perusahaan memiliki pengaruh terhadap potensi terjadinya income shifting. Penelitian ini menggunakan teori Agensi dan Akuntansi Positif yang dimana setiap teori memiliki acuannya sendiri dalam menginterpretasikan suatu tindakan. Teori Agensi menggambarkan adanya perbedaan kepentingan antara agent dan principal sedangkan teori Akuntansi Positif berusaha menjelaskan dan memprediksi praktik Akuntansi sebuah perusahaan. Penelitian ini menggunakan variable dependen, yaitu Income Shifting yang diproksikan oleh Transfer Pricing dengan rumus Related Parties Transaction. Untuk variabel independen diantaranya pemanfaatan Tax Haven, intensitas aset tak berwujud, mekanisme bonus, Effective Tax Rate yang diukur dengan Current ETR (CuETR), serta ukuran perusahaan. Dalam penelitian ini, objek yang diteliti adalah laporan keuangan sebanyak 10 perusahaan dari 45 perusahaan yang terindex LQ45 yang terdaftar di BEI periode 2020 - 2022. Teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah teknik non-probability sampling dengan metode purposive sampling. Pengujian yang dilakukan seperti uji pooling, analisis deskriptif, uji asumsi klasik. Kemudian, dilakukan uji regresi linear berganda dan uji hipotesis. Pengujian tersebut dilakukan menggunakan program SPSS 27. Hasil penelitian ini diperoleh bahwa model regresi layak untuk digunakan dilihat dari nilai uji F sebesar 0,003. Hasil uji t memperlihatkan nilai signifikansi dari variabel pemanfaatan Tax Haven sebesar 0,0085 yang berarti variabel tersebut berpengaruh terhadap potensi Income Shifting. Variabel intensitas aset tak berwujud bernilai sebesar 0,4905 yang berarti variabel tersebut tidak berpengaruh terhadap potensi Income Shifting. Variabel mekanisme bonus bernilai sebesar 0,107 yang menandakan variabel ini tidak berpengaruh terhadap potensi Income Shifting. Variabel ETR bernilai sebesar 0,0065 yang berarti variabel tersebut berpengaruh terhadap potensi Income Shifting. Variabel ukuran perusahaan bernilai 0,007 yang berarti variabel tersebut mempengaruhi potensi Income Shifting. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini, yaitu pemanfaatan Tax Haven berpengaruh terhadap potensi income shifting, intensitas aset tak berwujud tidak berpengaruh terhadap potensi income shifting, mekanisme bonus tidak berpengaruh terhadap potensi income shifting, ETR berpengaruh terhadap potensi income shifting, dan ukuran perusahaan berpengaruh terhadap potensi income shifting.

Item Type: Other
Uncontrolled Keywords: Tax Haven; ETR; Income Shifting; Effective Tax Rate; Ukuran Perusahaan
Subjects: H Social Sciences > HH Accounting (General) > Cost Accounting
H Social Sciences > HH Accounting (General) > Proffesional Accounting
H Social Sciences > HH Accounting (General) > Tax Accounting
Depositing User: mahmud moed mahmud
Date Deposited: 15 Jul 2025 05:51
Last Modified: 15 Jul 2025 05:51
URI: http://eprints.kwikkiangie.ac.id/id/eprint/5487

Actions (login required)

View Item View Item