Pengaruh Kualitas Produk Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Dari Produk Brand Thanks Insomnia Di Jakarta / Ibnu Malik Abizaer / 25120454 / Pembimbing: Lily Harjati

Abizaer, Ibnu Malik (2017) Pengaruh Kualitas Produk Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan Dari Produk Brand Thanks Insomnia Di Jakarta / Ibnu Malik Abizaer / 25120454 / Pembimbing: Lily Harjati. Institut Bisnis dan Informatika Kwik Kian Gie, Jakarta.

[img] Text (Halaman Judul)
awal.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB I.pdf - Published Version

Download (680kB)
[img] Text (Bab 2 Kajian Pustaka)
BAB II.pdf - Published Version

Download (673kB)
[img] Text (Bab 3 Metode Penelitian)
BAB III.pdf - Published Version

Download (946kB)
[img] Text (Bab 4 Hasil Analisis dan Pembahasan)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text (Bab 5 Kesimpulan dan Saran)
BAB V.pdf - Published Version

Download (620kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (628kB)
[img] Text (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (Resume)
RESUME.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Perkembangan mode dalam dunia fashion Internasional menyebabkan banyak munculnya tuntutan di dalam masyarakat untuk selalu update terhadap fashion. Perkembangan fashion di Indonesia dikuasai oleh kehadiran berbagai macam brand luar negeri yang masuk ke Indonesia sehingga masyarakat berpresepsi bahwa brand luar negeri mempunyai kualitas desain yang jauh lebih baik dibandingkan produk dalam negeri. Padahal di Indonesia sendiri memiliki brand fashion yang mempunyai kualitas lebih baik dibanding brand luar negeri. Bagaimana kualitas produk dan kualitas pelayanan brand Thanks Insomnia mempengaruhi kepuasan pelanggan dari produk brand Thanks Insomnia adalah dasar penelitian ini. Penelitian ini didasari oleh teori kualitas produk yaitu bentuk, fitur, peforma kualitas, penyesuaian, daya tahan, kehandalan, dan gaya. Selanjutnya teori kualitas pelayanan, yaitu bukti langsung,empati, keandalan, daya tanggap, dan jaminan. Yang terakhir teori kepuasan pelanggan, yaitu melakukan pembelian ulang secara teratur, membeli antar lini produk atau jasa, mereferensikan kepada orang lain, menunjukan kekebalan terhadap pesaing. Teknik pengambilan data digunakan adalah restricted random sample, dimana peneliti mengambil sampel ditarik dari populasi yang telah dikelompokkan lebih dahulu kemudian populasi dibagi atas kelompok selanjutnya ditarik beberapa buah sampel sebagai acuan kuesioner valid dab reliabel. Untuk pengujian hipotesis dilakukan analisis regresi berganda, yaitu dengan uji F, uji t dan uji koefisien determinasi (R 2 ). Berdasarkan hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa variabel kualitas produk dan kualitas pelayanan berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan dan variabel kualitas pelayanan juga berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Untuk nilai koefisien determinasi (R 2 ) menjelaskan bahwa ada variabel lain yang mempengaruhi kepuasan pelanggan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan brand Thanks Insomnia kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan brand Thanks Insomnia. Saran untuk peneliti selanjutkan yaitu agar dapat menambahkan variabel-variabel independen lain dan dapat melakukan penelitian dengan objek yang berbeda untuk memperluas sample penelitian.

Item Type: Other
Uncontrolled Keywords: Manajemen Produksi, Kontrol Kualitas; Keuasan Konsumen; Produk Komersial
Subjects: H Social Sciences > HD Management. Industries. Land use. Labor > Marketing (General) > Branding (Marketing)
H Social Sciences > HD Management. Industries. Land use. Labor > Marketing (General) > Commercial Products
H Social Sciences > HD Management. Industries. Land use. Labor > Marketing (General) > Customer Satisfaction
H Social Sciences > HD Management. Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management > Production Management > Quality Control
Depositing User: bambang bonk jatmiko
Date Deposited: 20 Jan 2022 04:22
Last Modified: 20 Jan 2022 04:22
URI: http://eprints.kwikkiangie.ac.id/id/eprint/2746

Actions (login required)

View Item View Item