Analisis Penilaian Materiality pada Sustainability Report Pada Bank Provinsi Tahun 2021 / Tania Martina Chika / 33190236 / Pembimbing: Carmel Meiden

Chika, Tania Martina (2023) Analisis Penilaian Materiality pada Sustainability Report Pada Bank Provinsi Tahun 2021 / Tania Martina Chika / 33190236 / Pembimbing: Carmel Meiden. Institut Bisnis dan Informatika Kwik Kian Gie, Jakarta.

[img] Text
HALAMAN JUDUL.pdf - Published Version

Download (471kB)
[img] Text
Bab I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (517kB)
[img] Text
BAB II KAJIAN PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (651kB)
[img] Text
BAB III METODE PENELITIAN.pdf - Published Version

Download (395kB)
[img] Text
BAB IV HASIL ANALISIS DAN PEMBAHASAN (CLOSED).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V SIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (380kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (495kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf - Published Version

Download (3MB)
[img] Text
PERNYATAAN ORIGINALITAS.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
RESUME.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Pada Masa Pandemi COVID-19 berdampak besar pada kehidupan perekonomian. Secara ekonomi pandemi telah menyebabkan resesi global. Pandemi mampu menekan pengambil keputusan untuk mengambil keputusan dengan perspektif jangka panjang. Pandemi memberikan ancaman global dan dampak yang lebih besar. Maka sangat penting untuk perusahaan menghadapi tantangan keberlanjutan ini, salah satu yang penting untuk dilakukan oleh perusahaan adalah melakukan penilaian materialitas. Penelitian ini menggunakan perspektif kualitatif untuk memahami bagaimana bank provinsi mendefinisikan materialitas, mempertimbangkan pemangku kepentingan, dan mengidentifikasi isu-isu material utama. Salah satu hal penting dalam pelaksanaan CSR adalah melakukan penilaian materialitas. Dalam penelitian ini teori-teori yang digunakan sebagai pedoman adalah teori Agency, Stakeholders, Legitimasi, Materialitas dan Sustainability Report. Terdapat review dari penelitian terdahulu yaitu penelitian kualitatif dengan topik materialitas, dan pengungkapan Sustainability Report menggunakan standar GRI. Objek penelitian ini adalah 9 bank provinsi dari berbagai bank provinsi. Desain penelitian yang digunakan adalah studi kasus, dalam penelitian ini fokus atau kasus yang peneliti gunakan adalah analisis materialitas 9 bank provinsi, dengan tujuan digunakan nya desain studi kasus untuk mendapatkan pemahaman yang jelas tentang masalah yang harus diperiksa secara nyatadari berbagai sudut pandang. Variabel penelitian yang digunakan adalah materialitas. Unit analisisnya adalah laporan berkelanjutan dari setiap objek penelitian tahun 2021, dan digunakan metode purposive sampling untuk pengambilan sampel. Analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Bank provinsi mendefinisikan materialitas sebagai tema prioritas dengan dampak signifikan. Stakeholder yang paling berpengaruh adalah nasabah. Masalah material tingkat tinggi yang paling umum di perusahaan terkait dengan masalah sosial. Dapat disimpulkan bahwa penilaian materialitas bank provinsi sudah baik, namun masih ada ruang untuk perbaikan. Bank yang penilaian materialitasnya sudah baik dapat dipertahankan dan bagi bank provinsi yang penilaian materialitasnya masih kurang baik dapat ditingkatkan lagi.

Item Type: Other
Uncontrolled Keywords: Materialitas; Pemangku Kentingan; Laporan Keberlanjutan; Covid-19; CSR; Bank Provinsi
Subjects: H Social Sciences > HH Accounting (General) > Auditing
H Social Sciences > HH Accounting (General) > Proffesional Accounting
H Social Sciences > HH Accounting (General) > Performance Audit
Depositing User: mahmud moed mahmud
Date Deposited: 26 Apr 2024 07:40
Last Modified: 26 Apr 2024 07:40
URI: http://eprints.kwikkiangie.ac.id/id/eprint/4942

Actions (login required)

View Item View Item