Pengaruh Peran Perempuan Sebagai Dewan Komisaris dan Sebagai Dewan Direksi terhadap Penghindaran Pajak pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2017 – 2019 / Susy / 37180056 / Pembimbing : Nunung Nuryani

Susy, Susy (2022) Pengaruh Peran Perempuan Sebagai Dewan Komisaris dan Sebagai Dewan Direksi terhadap Penghindaran Pajak pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2017 – 2019 / Susy / 37180056 / Pembimbing : Nunung Nuryani. Institut Bisnis dan Informatika Kwik Kian Gie, Jakarta.

[img] Text
HALAMAN JUDUL.pdf - Published Version

Download (591kB)
[img] Text
Bab I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (634kB)
[img] Text
BAB II KAJIAN PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (814kB)
[img] Text
BAB III METODE PENELITIAN.pdf - Published Version

Download (771kB)
[img] Text
BAB IV HASIL ANALISIS DAN PEMBAHASAN (CLOSED).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (830kB)
[img] Text
BAB V SIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (485kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (731kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf - Published Version

Download (3MB)
[img] Text
PERNYATAAN ORIGINALITAS.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
RESUME.pdf - Published Version

Download (947kB)

Abstract

Penghindaran pajak merupakan tindakan penghematan pajak yang sering dilakukan oleh wajib pajak badan dengan mengikuti peraturan yang ada. Penghindaran pajak ini banyak dipraktikkan oleh perusahaan – perusahaan untuk memperoleh keuntungan yang lebih besar. Bagi perusahaan, pajak merupakan beban yang mengurangi laba bersih perusahaan. Namun bagi pemerintah, pajak merupakan penerimaan terbesar negara yang berguna untuk pembangunan infrastruktur publik dan meningkatkan kesejahteraan rakyat. Dalam menanggapi isu penghindaran pajak, terdapat beberapa faktor penting yang memengaruhi tindakan penghindaran pajak, yaitu peran perempuan sebagai dewan komisaris dan peran perempuan sebagai dewan direksi. Dalam teori keagenan atau agency theory, penghindaran pajak terjadi karena adanya perbedaan kepentingan yang menjadi sifat dasar manusia antara principal dan agent. Perbedaan kepentingan inilah yang akan menyebabkan asimetri informasi. Selain itu, teori feminisme juga menyerukan kedudukan perempuan yang setara dengan laki-laki dalam perusahaan. Penelitian ini menghipotesiskan bahwa penghindaran pajak akan meningkat, ketika perempuan tidak ada di dalam struktur dewan komisaris maupun dewan direksi di dalam perusahaan. Dengan menggunakan metode purposive sampling, diperoleh sampel penghindaran pajak tahun 2017 – 2019 sebanyak 246 sampel. Untuk menguji pengaruh peran perempuan sebagai dewan komisaris dan peran perempuan sebagai dewan direksi terhadap penghindaran pajak digunakan analisis regresi linear berganda. Hasil pengujian dengan variabel kontrol (ukuran perusahaan, profitabilitas, dan leverage) menunjukkan bahwa peran perempuan sebagai dewan komisaris tidak berhasil menemukan adanya pengaruh terhadap penghindaran pajak. Selain itu, variabel peran perempuan sebagai dewan direksi berpengaruh positif signifikan terhadap penghindaran pajak. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa hanya peran perempuan sebagai dewan direksi yang berpengaruh terhadap penghindaran pajak. Hal ini dapat diindikasikan bahwa peran perempuan sebagai dewan komisaris memerlukan perhatian yang lebih dari pemerintah agar perempuan mendapatkan kesempatan yang sama di dalam dewan perusahaan.

Item Type: Other
Uncontrolled Keywords: Penghindaran Pajak; Peran Perempuan; Dewan Komisaris; Dewan Direksi; Keuntungan Besar; Laba Bersih; infrastruktur publik; kesejahteraan rakyat; Teori Feminisme; Perusahaan Manufaktur; Bursa Efek Indonesia; Periode 2017 – 2019
Subjects: H Social Sciences > HH Accounting (General) > Managerial Accounting
H Social Sciences > HH Accounting (General) > Proffesional Accounting
H Social Sciences > HH Accounting (General) > Public Accountability
H Social Sciences > HH Accounting (General) > Tax Accounting
H Social Sciences > HG Finance > Taxation
Depositing User: mahmud moed mahmud
Date Deposited: 07 Feb 2023 04:34
Last Modified: 07 Feb 2023 04:34
URI: http://eprints.kwikkiangie.ac.id/id/eprint/3999

Actions (login required)

View Item View Item