Strategi Komunikasi Pemasaran Social Media Cafe Jakarta dalam Memperkenalkan Produk Kopi Beta kepada Konsumen Selama Tahun 2022-2023 / Michelle / 62190440 / Pembimbing: Siti Meisyaroh

Michelle, Michelle (2023) Strategi Komunikasi Pemasaran Social Media Cafe Jakarta dalam Memperkenalkan Produk Kopi Beta kepada Konsumen Selama Tahun 2022-2023 / Michelle / 62190440 / Pembimbing: Siti Meisyaroh. Institut Bisnis dan Informatika Kwik Kian Gie, Jakarta.

[img] Text
HALAMAN JUDUL.pdf - Published Version

Download (3MB)
[img] Text
Bab I PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (608kB)
[img] Text
BAB II KAJIAN PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (922kB)
[img] Text
BAB III METODE PENELITIAN.pdf - Published Version

Download (500kB)
[img] Text
BAB IV HASIL ANALISIS DAN PEMBAHASAN (CLOSED).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)
[img] Text
BAB V SIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (446kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (462kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf - Published Version

Download (5MB)
[img] Text
PERNYATAAN ORIGINALITAS.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[img] Text
RESUME.pdf - Published Version

Download (3MB)

Abstract

Pada abad modern sekarang ini, perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi sudah semakin maju dengan perkembangan yang terus-menerus. Hal ini mendorong perkembangan dari dunia usaha yang terus semakin pesat dan persaingan pasar yang semakin ketat. Sebagai salah satu alat yang dilakukan oleh Divisi Pemasaran untuk memperkenalkan suatu produk untuk dapat khalayak ketahui dan juga membeli produk tersebut. Social Media Cafe selalu berusaha untuk menjadi salah satu cafe terbaik di Jakarta, yang dimana Social Media Cafe mengenalkan dirinya sebagai Speciality Coffee dan pastinya owner pun memiliki salah satu dari sekian banyak menu yang menjadi andalannya yakni adalah kopi kampung dari Maluku sebagaimana owner nya sendiri yang berasal dari Maluku. Oleh karena itu, Social Media Cafe memilih untuk meningkatkan keunggulan bersaing dengan melakukan berbagai promosi dan memperhatikan suasana cafe yang nyaman. Manusia dikenal sebagai mahluk sosial yang dimana komunikasi sudah menjadi salah satu unsur penting dalam hidup manusia, komunikasi dilakukan atau timbul apabila seorang individu mengadakan atau melakukan interaksi dengan individu lain, sehingga dapat dikatakan bahwa komunikasi dapat timbul akibat adanya hubungan sosial. komunikasi pemasaran adalah suatu kegiatan yang dilakukan untuk membujuk, mengingatkan dan juga memberikan informasi terhadap konsumen yang dilakukan secara konsisten untuk menciptakan persepsi baik secara utuh di setiap pelanggan dalam menciptakan sebuah persepsi, dan citra perusahaan dari suatu perusahaan tersebut. Bauran pemasaran atau yang biasa disebut juga sebagai marketing mix merupakan salah satu strategi yang mencampuri berbagai kegiatan pemasaran, supaya kombinasi maksimal dapat dicari dan dapat mendatangkan hasil yang memuaskan. Penelitian yang akan dilakukan oleh peneliti adalah menggunakan metode kualitatif. Secara singkat penelitian kualitatif bertujuan untuk mengungkap makna yang menginformasikan suatu tindakan. Penelitian kualitatif ini melakukan pengukuran dari tingkatan suatu ciri-ciri tertentu sebagai menemukan sesuatu dalam sebuah pengamatan. Dalam penelitian metode kualitatif ini, teknik pengumpulan datanya menggunakan metode antara lain, observasi, dokumentasi dan wawancara. Strategi komunikasi pemasaran yang sangat berdampak bagi Social Media Café adalah strategi komunikasi dari mulut ke mulut atau yang biasa disebut dengan word of mouth. Konsep bauran pemasaran 7P memiliki tujuh elemen yang menjadi dasar untuk merancang sebuah strategi pemasaran. Tujuh elemen tersebut terdiri dari product, price, promotion, place, people, process serta physical evidence. Ketujuh elemen tersebut membuat konsep bauran pemasaran 7P ini menjadi lebih kompleks karena melibatkan elemen-elemen di luar produk yang dijual. Pemasaran merupakan salah satu dari sekian sarana bagi perusahaan untuk tercapainya suatu tujuan yang telah ditetapkan. Penelitian yang akan dilakukan oleh peneliti adalah metode kualitatif. Hasil penelitian yang diperoleh dimana media promosi merupakan salah alat atau sarana yang biasa digunakan untuk melakukan promosi. Media yang digunakan Social Media Café untuk membantu mempromosikan produk dengan menggunakan platform Instagram.

Item Type: Other
Uncontrolled Keywords: Media; Konsumen; Strategi; Strategi Pemasaran; Komunikasi Pemasaran; Social Media; Cafe; Produk Kopi Beta
Subjects: H Social Sciences > HE Communications Science > Digital Communication
H Social Sciences > HE Communications Science > Marketing Communication
H Social Sciences > HE Communications Science > Social Media
Depositing User: mahmud moed mahmud
Date Deposited: 24 Sep 2024 04:54
Last Modified: 24 Sep 2024 04:54
URI: http://eprints.kwikkiangie.ac.id/id/eprint/5035

Actions (login required)

View Item View Item